
Bondowoso , Awal tahun ajaran baru 2025/2026 diwarnai dengan kegiatan screening kesehatan rutin yang dilaksanakan di sekolah, Senin (15/9). Kegiatan tahunan ini menyasar siswa kelas X yang baru masuk, dengan total 224 siswa mengikuti rangkaian pemeriksaan kesehatan.
Pemeriksaan meliputi berat badan, tinggi badan, gula darah, asam urat, riwayat penyakit bawaan, penyakit tidak menular yang pernah diderita, hingga tingkat kecemasan siswa. Screening ini dilakukan oleh lima tenaga kesehatan dari Puskesmas Nangkaan Bondowoso yang dipimpin langsung oleh dr. Amel.
Menurut dr. Amel, deteksi dini kesehatan siswa sangat penting dilakukan. “Kasus gula darah tinggi saat ini bukan hanya dialami oleh kalangan lanjut usia. Konsumsi makanan dan minuman tinggi gula, terutama gula sintetis dalam minuman kemasan, menjadi salah satu pemicu,” jelasnya. Ia juga menambahkan bahwa gangguan tidur dan kecemasan siswa semakin sering terjadi seiring dengan meningkatnya kasus kecanduan gawai.
Kepala Sekolah, Sofyan Sauri, S.Pd., M.Pd., menyambut baik kegiatan ini. “Screening ini bukan hanya memberikan layanan kesehatan gratis kepada siswa, tetapi juga kepada guru dan tenaga kependidikan yang sama-sama perlu menjaga kesehatan fisik dan mental, agar tetap bisa memberikan pelayanan maksimal,” ujarnya.
Tak hanya siswa, sekitar 70 guru dan tenaga kependidikan turut menjalani pemeriksaan kesehatan. Ika Puspitasari, S.Pd., selaku guru UKS sekaligus fasilitator kegiatan, mengaku puas dengan jalannya acara. “Kami akan terus menindaklanjuti informasi hasil screening, agar kondisi kesehatan generasi PAsti Mantab bisa terus dipantau dan siap berkarya,” ungkapnya.
Kerja sama antara sekolah dan Puskesmas Nangkaan ini menjadi langkah nyata dalam upaya preventif sekaligus penanganan komprehensif bagi kesehatan siswa, guru, dan tenaga kependidikan, sehingga tercipta lingkungan belajar yang sehat, produktif, dan berdaya saing.




















